Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

Saat ini masih sangat banyak sekali teman-teman yang belum tahu tentang cara buat email baru lewat hp khusunya di Yahoo Indonesia. Terbukti ketika saya sedang ngopi bareng dengan teman saya. Nah teman saya ini baru saja membeli hp android baru, dan dia saat itu dia bertanya ke saya bagaimana cara mendaftar email baru.

Maklum, ketika saya dulu baru memegang hp android baru, saya juga sempat bingung untuk daftar email baru yahoo indonesia. Tapi setelah saya otak-atik sendiri dan beberapa kali mencoba, akhirnya saya bisa juga daftar email gratis lewat hp. Dan saya waktu itu tidak membutuhkan waktu lama, cukup membutuhkan waktu 10 menit saja ketika proses pendaftaran email yahoo indonesia.

Dari sinilah saya akhirnya berfikir, kenapa saya tidak menuliskannya saja di blog ini. Toh nanti kalau ada yang tanya soal bagimana cara membuat email baru di yahoo saya bisa langsung memberikan artikel ini saja untuk dibaca. Dan saya tidak perlu memandu teman saya atau saudara untuk buat email indonesia baru.

Pada panduan ini, nantinya akan saya lengkapi dengan gambar tangkapan layar ketika saya mendaftar membuat email di yahoo melalui Hp android saya. Tentu nantinya anda akan lebih mudah untuk menirukannya langsung, dan mempraktekkannya dirumah. Lalu, bagimana sih cara mendaftar email baru? Gampang kok. Silahkan anda simak langkah-langkahnya dibawah ini.

Yahoo indonesia pendaftaran yahoo | Cara buat email

1. Cari menu Playstore di hp android anda untuk digunakan mendownload aplikasi Yahoo mail nantinya. Gambar Playstore adalah seperti ini.

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

2. Silahkan anda mencari aplikasi Yahoo Mail, dan jangan lupa untuk langsung menginstal atau memasangnya sekalian di Hp anda.

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

3. Buka aplikasi Yahoo Mail, anda akan melihat ucapan selamat datang. Silahkan anda pencet ikon gambar pesan yang bertuliskan "Yahoo Mail".

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

4. Anda akan menemukan keterangan "Baru di Yahoo? Daftar untuk account baru". Silahkan tulisan yang berwarna biru tersebut anda pencet.

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

5. Akan ada tulisan "Daftar" berwarna biru dihalaman ini, silahkan anda pencet.

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

6. langkah berikutnya ialah, silahkan anda pencet tulisan berwarna biru yang berbunyi ""Saya lebih suka membuat alamat email yahoo baru".

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

7. Di halaman ini, saatnya anda mengisi formulir. Anda disuruh mengisi nama lengkap, membuat alamat email, memasukkan nomor telepon, membuat kata sandi, mengisi tanggal lahir dan jenis kelamin. Isi yang sesuai seperti data diri anda pada kolom yang sudah tersedia. Jika sudah, pencet tombol biru "Lanjutkan".

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

8. Sekarang saatnya untuk memverifikasi akun yahoo mail anda. Silahkan masukkan nomor telepon anda di kolom halaman ini. Yahoo akan mengirimi anda SMS segera. 

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

9. Inilah SMS yang dikirim oleh Yahoo. Silahkan anda salin kode tersebut.

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

10. Kemudian, masukkan kode yang dikirimi Yahoo tadi ke kolom verifikasi. Jika bingung silahkan lihat gambarnya. Jika sudah, pencet tombol biru "Verifikasi".

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

11. Sudah hampir selesai. Akan ada ucapan selamat. Langkah selanjutnya ialah pencet tombol biru "Mari kita mulai".

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

12. Nah, kini anda telah selesai dan berhasil buat akun yahoo indonesia.

Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis

***

Sobat, pendaftaran akun yahoo anda melalui hp android telah selesai. Sangat mudah bukan, daftar yahoo indonesia? Sekarang anda tinggal memanfaatkan alamat email ini untuk kebutuhan anda. Oh ya, alamat ini juga bisa anda pakai untuk daftar sosial media seperti Facebook, Instagram, Twitter, Path, dll. 

Sepertinya itu saja yang bisa saya sampaikan dalam postingan ini. Jika ada penulisan yang kurang jelas, silahkan anda bertanya langsung melalui kolom komentar. Saya akan berusaha untuk memecahkan masalah anda tersebut tentang langkah-langkah mendaftar email di Yahoo apabila anda gagal mendaftar sendiri. Terimakasih!

0 Response to "Cara Membuat Email Di Yahoo Indonesia Melalui Hp Android Secara Gratis"

Posting Komentar

Daftar Isi | Terms of Service | Privacy Policy | Disclaimer